Home / Artikel Begini Cara Melacak Kekuatanmu

Begini Cara Melacak Kekuatanmu

Begini Cara Melacak Kekuatanmu

Komunitas Ibu Profesional

Minggu, 15 Desember 2019

Jadikan kesempatan biasa menjadi kesempatan luar biasa

Setiap kita tentu memiliki kekuatan dan kelemahan. Saat fokus beralih pada kelemahan yang dimiliki, akan banyak godaan dan rintangan yang 'merasa' menghalangi jalan. Tapi bagaimana bila kita belajar fokus pada kekuatan? Apa yang bisa kita lakukan saat kita tahu bahwa kita ternyata memiliki banyak kelebihan yang kadang ga kita sadari. Lalu bagaimana cara melacak kelebihan atau kekuatan yang kita miliki? Berikut ini ada sedikit panduan yang diberikan di kelas bunda cekatan yang sedang saya ikuti. Yuk, kita coba uraikan bareng.


1. Bagi aktifitas kita menjadi 4 kuadran 

Kuadran dibawah ini membantu kita melacak apa sih sebetulnya kelebihan kita. Maka tulis aktifitas yang menggambarkan gw banget di empat kuadran itu. Setelah ngobrol dengan paksu, kalau saya nih mak, jadinya seperti ini :


img-1576368109.jpg


Yang saya tuliskan hanya yang paling menggambarkan saja. Kalau ada yang mau menuliskan lebih dari satu, silahkan. Tapi beneran loh, menggunakan ini, jadi memudahkan saya clear dengan diri sendiri dan paksu juga faham akan hal itu. Jadi masing-masing dari kami sudah faham apa yang membuat mata berbinar-binar apa yang menjadikan pasangan itu bahagia, tentu akan disupport dan ga diusik kebahagiaannya. 


2. Detilkan minimal 5 aktifitas yang paling membahagiakan

Setelah menemukan satu aktifitas yang bisa dan suka kita lakukan, gali lagi, adakah aktifitas selain itu yang membahagiakan? Dan saya menemukan bahwa saya suka dan bisa saat seperti ini :


img-1576368335.jpg

Tak ada salah atau benar ya mak dalam menentukan aktifitas yang gw banget itu. Menuliskan sesuatu itu bisa membantu kita dalam afirmasi kebaikan dalam hidup. Bagaimana caranya tahu aktifitas itu yang GW banget? Bayang kan saja saat Anda melakukan sesuatu, Anda akan merasa bahagia tingkat kayangan, bisa lupa waktu, bahkan kadang suka telat makan atau lupa minum saking menikmatinya. Kalau sebelum melakukan aktifitas yang berdasarkan sesuatu yang aku bisa dan aku suka, biasanya well prepare, bersedia meluangkan banyak waktu demi terlaksananya aktifitas itu.


Contoh, saya bahagia banget saat merekam jejak anak-anak sejak mulai ga bisa melakukan sesuatu, mencari tahu jalan keluarnya dan akhirnya menemukan cara itu bersama-sama, dan semua terekam dalam tulisan. Menemukan dot to dot perjalanan seperti menemukan kuaci dan coklat saat dibutuhkan. Bahagia banget, mak.


Jadi, jangan pernah menyepelekan sesuatu yang membuat kita bahagia walau itu sekedar menulis. Karena kita tak akan pernah tahu kemana efek bahagia itu akan bermuara dan berhenti. 


Empat kuadran seperti di atas mengingatkan saya tentang jendela jauhari yang ditemukan oleh dua psikolog Amerika. Harrington Ingham dan Joseph Luft. Mereka berdua menggunakan empat kuadran seperti di atas untuk membantu banyak orang agar lebih memahami dirinya dan orang lain. (wikipedia).  Apakah betul dengan teknik empat kuadran yang ditawarkan ini mampu membantu kita lebih memahami diri sendiri dan orang lain? Lalu, setelah menemukan 5 aktifitas yang bikin kita bahagia, apa yang harus kita lakukan selanjutnya?


Oke, tunggu cerita saya berikutnya ya


Komentar

  • Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Jejaring Sosial