Home / Artikel Mari berwisata ke Kampung Jawi Semarang

Mari berwisata ke Kampung Jawi Semarang

Mari berwisata ke Kampung Jawi Semarang

Lokasi Wisata Pilihan

Jum'at, 19 Januari 2018

Kanthi Budaya urip bakal tumata-Dengan berbudaya, hidup akan lebih teratur


Indonesia memiliki banyak sekali keanekaragaman masyarakat yang kemudian memperlihatkan ragam etnis, bahasa dan adat istiadat. Menurut data Badan Pusat Statistik tahun 2010, tercatat ada 300 kelompok etnis dan 1.340 suku bangsa di Indonesia. (Duh, saya baru menemukan data yang 2010, yang terbaru belum menemukan di BPS nya. Kalau ada yang tahu, monggo di kolom komentar yaa di ralatnya). Bayangkan saja, mak, dengan ratusan etnis dan ribuan suku bangsa, tak heran Indonesia terkenal dengan ragam budaya. Setiap kaki melangkah, bisa jadi memiliki etnis yang berbeda dengan kita sendiri. Inilah yang menjadi salah satu daya tarik wisata negara kita. Sederhananya, tinggal pilih saja mau etnis mana yang akan kita kunjungi untuk menggali lebih dalam. Setiap etnis memiliki kekhas-annya sendiri-sendiri. Setiap daerah memiliki keunikannya. Dan setiap kepala daerah berkewajiban mengenalkan pada dunia tentang kelebihan daerahnya masing-masing. Dan bukan tidak mungkin akan menjadi kampung wisata edukasi.


Awal Januari 2018 lalu saya berkesempatan mengunjungi sebuah kampung wisata yang berada di Jawa Tengah. Seperti perjalanan sebelumnya, internet adalah tempat saya bertanya banyak hal dan mampu menjawab sebagian besar ke-kepo-an saya tentang satu lokasi yang ingin dikunjungi. Saat ini banyak sekali informasi kampung wisata, kampung tematik, kampung warna-warni, kampung juara, kampung pelangi dan kampung-kampung lain sebagainya. Ada salah satu media online yang memberitakan tentang 12 kampung wisata edukasi tematik di kota Semarang. Waw. Apa lagi ini? 12 kampung tematik? tematik seperti apa? cukup lama saya mencari banyak referensi dari internet bahkan semua saudara yang tinggal dekat semarang dan sekitarnya pun tak luput saya tanya.


Akhirnya, muncul satu kampung wisata edukasi yang kami butuhkan. Ya, kampung jawi yang terletak di Kalialang kelurahan Sukorejo ini begitu menarik perhatian saya. Saya langsung menghubungi pak Siswanto yang ternyata beliau adalah ketua Rukun Warga. Saat saya dan teman-teman hadir di kampung jawi, seluruh warga menerima dengan sangat terbuka. Sejak masuk kota Semarang, saya sudah dipandu menuju lokasi beliau dan sudah ada salah satu warga yang menunggu di ujung jalan raya. 


Dari jalan raya masuk jalan kecil menuju lokasi, rombongan kami dipandu salah satu warga.  Semakin mendekat ke kampung jawi, semakin terlihat lingkungan yang bersih, tertata apik, enak dipandang. Satu yang membuat saya semakin suka adalah, jalan masuk menuju kampung jawi itu ramah lingkungan, paving block yang digunakan membuat resapan air mudah mengalir dan meresap ke tanah.


Tak hanya itu mak, sambutan luar biasa pun kami terima saat datang ke Kalialang. Tarian reog, umbul-umbul serta spanduk ucapan selamat datang, menyambut kami. Beberapa petinggi perangkat desa pun ikut dalam barisan penyambutan di depan gapura kampung jawi. Betapa adab menerima tamu betul-betul terasa, belum juga turun dari bis, penerimaannya membuat kami merasa diterima. Rasanya gimanaaa gitu disambut semeriah ini.


img-1516098857.jpg

foto by bee

Masuk ke area gapura, banyak sekali mural cantik yang tentu saja sayang kalau dilewatkan untuk berfoto ria. Dinding rumah warga dimanfaatkan untuk dilukis yang menggambarkan kehidupan pewayangan. Tak hanya dinding rumah, jalanannya pun tak luput dari goresan indah. 


img-1516097078.jpg

Dokumen pribadi


img-1516097394.jpg
Foto ini saya ambil saat masuk ke gang kalialang. Sebelah kiri adalah kediaman ketua RW yang menerima kami

img-1516097667.jpg
Ujung jalan ini adalah jalan masuknya. Dokumentasi pirbadi


Bukan hal mudah membuat satu kampung memiliki visi yang sama loh. Perlu keberanian, kemauan dan pengorbanan yang luar biasa untuk menjadikan kampung wisata yang layak dikunjungi warga lain untuk saling belajar. Dan benar saja, menurut pak Siswanto selaku perangkat desa, perlu sekitar beberapa tahun untuk menggerakkan kesadaran warga akan pentingnya membumikan budaya jawa dan meneruskannya pada generasi muda. Kendala dan halangan selalu ada karena tidak semua orang siap menerima perubahan. Akhirnya program yang diinginkan tak akan bisa berjalan tanpa adanya kekuatan. Maka perangkat desa mulai dilirik untuk memberikan kebermanfaatan yang lebih luas lagi bagi masyarakat. Usaha yang gigih tak pernah berbohong akan hasil. Kampung jawi mulai mendapat kunjungan dari berbagai kalangan. Walau tempatnya tidak di pinggir jalan besar, kampung jawi mampu mengepakkan sayapnya terbang hingga ke luar Semarang. Media sosial dan informasi dari mulut ke mulut ditambah bantuan media lokal dan nasional, membantu kampung jawi meluaskan manfaat itu dengan baik.



img-1516100152.jpg

Sambutan pun masih berlanjut. Foto dokumentasi pribadi


Karawitan, jathilan, rebana modern, kethoprak, segala permainan rakyat dan menggunakan bahasa jawa krama inggil pun dipraktekkan dengan baik di kampung jawi ini. Yang paling seru adalah kami pun diajak mencoba mainan masa kecil, egrang. ada yang bisa? Ah...saya juru foto aja yaa...



img-1516100397.jpg

Dokumentasi pribadi


img-1516100840.jpg
Mencoba memainkan reog. Dokumentasi pribadi



Semoga dengan munculnya banyak sekali model kampung wisata serupa, tetap tak melupakan kekhas-annya dalam melibatkan generasi muda untuk melestarikan budaya yang ada. Tak hanya itu, semangat di awal saat membangun sebuah kampung wisata yang memiliki nilai edukasi, diharapkan juga terus bertumbuh, menular dan bisa saling bersinergi dengan kampung lain. Sehingga konotasi kata 'kampung' yang kotor dan tak 'berpenghuni' karena sebagian penduduknya urbanisasi ke kota,  semua bisa berubah menjadi kampung yang hangat, ramah anak serta mampu menampilkan sosok baru sebuah ciri khas kebaikan yang patut ditularkan.


img-1516284878.jpg

Berkenalan dengan cara membatik sederhana. Dokumentasi pribadi


img-1516285125.jpg

Ini dia hasilnya, keren kaaan. Warna alami loh. Dokumentasi pribadi


img-1516285285.jpg

Terima kasih untuk warga Kalialang yang telah menerima kami. Dokumetasi pribadi


img-1516285394.jpg

Bersama ibu-ibu warga Kalialang dan pasar rakyatnya.

Bandeng presto, pernak-pernik dan makanan lain, kami borong ke Bogor. Dokumentasi pribadi

Tak hanya mengusung unsur budaya saja, kampung jawi pun menggandeng dan menggerakkan ibu-ibu untuk mulai  melakukan usaha mikro. Bandeng presto yang enak, aneka jajanan pasar tanpa bahan pengawet, kain batik, aneka kerajinan tangan seperti bros dan tas lukis menjadi pemantik wisatawan untuk datang ke kampung jawi.


img-1516285547.jpg

Mau berkunjung? hubungi saja no hp yang tertera di papan itu ya.


Kalau kampung jawi saja bisa melakukan perubahan berjamaah, bagaimana dengan kampungku? kampungmu? Apa yang bisa kita lakukan untuk menjadikan lingkungan kita menginspirasi orang lain?

Komentar

  • Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Jejaring Sosial