Home / Artikel Jurusan Kuliah yang Unik di Indonesia

Jurusan Kuliah yang Unik di Indonesia

Jurusan Kuliah yang Unik di Indonesia

Cerita Emak

Minggu, 26 Desember 2021

Kalau impianmu tidak membuatmu takut, mungkin karena impianmu tak cukup besar.-Muhammad Ali


Menemani anak-anak tumbuh dan berkembang itu memang tak terbayarkan. Menikmati setiap keseruan dalam prosesnya membuat saya terus belajar dari mereka. Termasuk belajar banyak hal saat mempersiapkan pemilihan jurusan, pencarian jurusan yang dibutuhkan, lokasi kampus hingga persyaratan yang harus disiapkan.

Sependek saya menemani Azka dan Ailsa saat itu, setiap tahun selalu saja bermunculan jurusan baru, unik dan spesifik. Mungkin tidak setiap tahun, saya-nya aja yang baru tahu tentang jurusan itu. Jurusan yang 15-an tahun lalu tidak ada dan ga kepikiran juga bakalan ada, eeh, sekarang ada looh. Dan memang jurusan-jurusan spesifik itulah yang dibutuhkan saat ini. Kalau anak-anak kita punya kemampuan unik dan hobi spesifik, mungkin jurusan-jurusan ini bisa menjadi pilihan.

Perhatikan hal ini sebelum mencari informasi jurusan kuliah

Oia, sependek saya mendampingi Azka dan Ailsa mencari jurusan kuliah, beberapa poin ini yang perlu banget kita perhatikan.

1. Perbedaan spesifikasi jurusan
Nama jurusan bisa saja sama dengan beberapa universitas atau sekolah tinggi, namun spesifikasi kekuatan pembelajaran mereka berbeda. Sama-sama jurusan food and beverage, namun di kampus A fokus pada pengelolaan restaurant dan bar. Di kampus B pengelolaan makanan dan minumannya.

2. Cek kurikulum 
Tidak semu website universitas ini membuka informasi kurikulum detil per semester yang akan mereka ajarkan. Maka jangan hanya mencari melalui laman resminya saja, cari tahu juga dari blog lain atau artikel tautannya. Ini proses pencariannya memakan waktu kalau menurut saya. Apa lagi kalau kita belum menemukan keyword yang tepat saat mencari. Tulisan/artikel les-les untuk masuk ke universitas, website penyedia jasa kos mahasiswa, biasanya suka ada informasi kampusnya. Kelihatannya sepele ya, tapi dari banyak artikel seperti itu, saya dan azkail mendapatkan informasi tambahan terkait jurusan yang akan dipilih. 

3. Datangi kampusnya
Buat saya dan anak-anak, ini penting. Mereka yang akan menjalankan proses perkuliahan nanti, perlu datang, melihat dan merasakan aura kampus yang berbeda banget dengan SMA.  Apalagi kedua anak saya Homeschooling (HS), maka menjadi wajib buat mereka untuk campus tour. 

Ngapain di kampus itu?

Hellow, banyak banget yang bisa dicapture loh saat datang ke kampus.

a. Datangi bagian admissionnya, tanya yang banyak seputar teknis yang tidak ada di website resmi mereka. Misal niih, kalau anak HS ada syarat tambahan kah kalau mau ikut jalur prestasi atau jalur portofolio?. Lalu minta brosurnya kalau ada. 

b. Lihat mading jurusan, ada informasi apa saja di mading itu. Kalau ga ada, cek di kelas-kelas atau selebaran yang ada di sekitar jurusan itu.

c. Datangi kantin, masjid dan atau UKM (Unit Kegiatan mahasiswa)
Ini saya dan anak-anak paling suka. Hahaha. Ga cuma tau menu dan harga makanan mahasiswa tapi kita bisa ngobrol tanya tinyi sama anak mahasiswa yang ada di situ. Kalau ini sih, kesukaan ayahnya yang emang punya bakat WOO tinggi (Winning Other Over) alias senang ketemu dengan orang baru atau orang yang belum dikenal. Bahkan ya, ngobrol dan cari tahu dari sekuriti juga kami lakukan. Apa yang kami tanyakan? Biasanya seputar kebiasaan umum mahasiswa, lingkungan dan dosen yang ada di lingkungan. Termasuk keamanan. Misal ada jam malam ga? Kalau mahasiswa berkegiatan sampai malam, apa yang kampus itu lakukan. Atau bahkan tentang perkembangan kampus dari tahun ke tahun, pembangunan dan perkembangannya. Kita akan menemukan banyak sekali informasi non formal menarik yang bisa dijadikan pertimbangan saat jurusan sudah mengkerucut dipilih anak-anak nanti.

Apa saja jurusan unik dan spesifik yang ada di perguruan tinggi Indonesia?


Jurusan unik yang saya maksud adalah jurusan yang tidak umum dan spesifik di Indonesia. Kalau kita mencari jurusan spesifik di luar negeri, buanyuak dan sangat terbuka informasinya di internet. Contoh sederhana ya, saat 2020 kami mencari jurusan rumpun pengelolaan event dan sejenis di Indonesia. Informasi hanya muncul beberapa kampus saja, dan kalau melihat kurikulumnya, masih terlalu luas, walau itu masuk jurusan unik, menurut saya. Kalau mencari jurusan yang sama di luar negeri. Waw, ada banyak sekali turunan keilmuan itu yang menjadi fakultas, bukan 'sekedar' jurusan. Artinya pecahan dari keilmuan itu, banyak disiapkan dalam satu fakultas menjadi satu jurusan khusus.

Baiklah, jadi inilah jurusan-jurusan unik dan spesifik yang pernah saya kunjungi laman-lamannya saat browsing bareng Azkail.

1. Tata Boga

A. Manajemen Industri Katering
Menarik ya, industri katering dewasa ini memang menjanjikan. Pun saat pandemi. Industri kreatif yang banyak dijajaki juga oleh kaum milinial. Di jurusan ini, mahasiswa akan mendapatkan ilmu dan pengalaman tentang dasar-dasar kuliner nasional dan internasional. Perencanaan, pengelolaan dan pemasaran katering juga menjadi fokus jurusan manajemen industri katering.

Ini pembelajaran yang akan didapat saat masuk ke jurusan ini:

1. Landasan Pendidikan
2. Etika dan Pelayanan Prima
3. Higiene
4. Sanitasi dan Keselamatan Kerja
5. Pengantar Pariwisata
6. Pengetahuan Bahan Pangan
7. Gizi dan Gaya Hidup
8. Teknik Pengolahan Roti (Bakery)
9. Pengetahuan Dasar Minuman
10. Studi Masyarakat Indonesia
11. Manajemen Hotel
12. Restoran dan Katering
13. Sosiologi Pariwisata
14. Teknik Pengolahan Makanan
15. Akuntansi
16. Manajemen Operasional
17. Psikologi Pariwisata
18. Seni Kuliner dan Kemasan Produk
19. Gastronomi Nusantara
20. Desain dan Rekayasa Menu
21. Manajemen Food and Beverage Service
22. Manajemen Pemasaran Pariwisata
23. Pengendalian Biaya dan Minuman
24. Teknik Pengolahan Kue (Pastry)
25. Manajemen Keuangan Pariwisata
26. Tata Letak
27. Peralatan dan Disain Dapur
28. Perilaku Konsumen
29. Manajemen MICE
30. Studi Kelayakan Bisnis
31. Manajemen Keamanan Makanan


Yang saya temukan, jurusan ini ada di beberapa kampus. Di antaranya : Universitas Pendidikan Indonesia.

B. Manajemen Tata Hidang
Buat anak-anak yang suka 'keindahan' dalam mendisain makanan, jurusan ini bisa membantu mengeksplor kemampuan mereka. Bayangkan saja kalau tata hidang menjadi jurusan spesifik. Yang akan dipelajari tentu bermuara tak hanya tentang pengelolaan hidangan, tentu akan menyinggung art dalam menghidangkan makanan-minuman. Mahasiswa diharapkan juga memiliki kompetensi dalam mensupervisi usaha dalam bagian penyajian makanan dan minuman.
 
Anda bisa mencari informasi tentang manajemen tata hidang ini di Sekolah Tinggi Pariwisata Bali Internasional (swasta), Akademi Pariwisata Medan (swasta), Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung (kedinasan), Sekolah Tinggi Pariwisata Nusa Dua (kedinasan), Akademi Komunitas Manajemen Perhotelan Indonesia (Negeri).

C. Manajemen food and beverage
Saya yang jauh dari urusan perhotelan, menemukan jurusan food and beverage itu menarik. Karena ternyata ada loh jurusan yang mengkhususkan pengelolaan makanan dan minuman. Bahkan jurusan itu dipecah lagi menjadi jauh lagi spesifik, yaitu food and beverage service dan food and beverage product. Khusus mengelola makanan dan minuman, pelayanan hingga alat makan. Kalau jurusan ini, banyak sekali tersebar di perguruan tinggi Indonesia. Rata-rata untuk jenjang diploma.

2. Teknologi Batik
Ini lebih menarik dan localy banget menurut saya. Indonesia banget gituu. Dari judul jurusannya, tentu saja akan nguplek-nguplek belajar per batikan. 

Jurusan unik ini ada di universitas pekalongan sejak april 2012. Ada S1 dan program diplomanya. Di ISI Jogja juga ada. Di Program studi kyira ITB juga ada mata kuliah yang mempelajari per batikan.

3. Jurusan/program studi Aktuaria
Kalau jurusan ini, baru banget muncul di beberapa perguruan tinggi negeri dan swasta di tahun 2016-2018. Saat mas Azka mencari jurusan statistik di mana sekarang dia berada, jurusan ini juga langsung muncul dalam mesin pencarian. Sebagian besar perguruan tinggi, jurusan ini masuk dalam satu fakultas MIPA (dengan nama fakultas berbeda). Jurusan yang mempelajari tentang pengelolaan resiko keuangan di masa depan. Menarik ya. Akan lebih menarik lagi kalau sudah lihat kurikulumnya. Untuk anak yang logika banget, suka matematika, futuristic dalam pemikiran dan memiliki intuisi tinggi, jurusan ini bisa menjadi pilihan loh. Tinggal dikuatan dan sesuaikan dengan value keluarga aja. 

Oia, Anda bisa mencari tahu di perguruan tinggi seperti IPB, UI, ITS, UGM, univ pelita harapan, univ prasetya mulia.

4. Jurusan/program studi MICE
Yes, jurusan MICE ini menarik perhatian kami saat mencari bersama si bungsu Ailsa tahun 2020. Saat itu, saya dan suami baru tahu ada jurusan ini. Ya Allah, kemana aja maaak. Hahaha. Dan memang dari anaklah, sekali lagi, kita banyak belajar. Diskusi dari A-Z tentang apa yang anak suka dan ingin pelajari dari pengalaman yang sudah ia miliki, maka muncullah MICE dalam pencarian saat itu. 

MICE sendiri merupakan singkatan dari Meeting, Invention, Cenference dan Event. Menarik ya. Bisa dibayangkan keseruan apa yang akan dipelajari Ailsa di jurusan itu kaan? (Sstt... Saya pernah cerita di sini tentang salah satu yang Ailsa banget). Tak hanya seputar pengelolan empat hal itu saja, tapi juga termasuk turunannya. Walau belum banyak perguruan tinggi yang menyediakan jurusan ini, tapi di Indonesia ini memang ada loh. Sebaran jurusan ini tentu saja ada di rumpun komunikasi dan pariwisata. Seperti di akademi pariwisata negeri atau swasta juga di kampusnya Ailsa sekarang, politeknik negeri Jakarta (dulu poltek UI) dan sekarang sudah menjadi Diploma 4 bukan D3 lagi. Kalau lihat kurikulumnya, seru loh dan Ailsa banget. Berkah banget kami menemukan jurusan ini di detik-detik terakhir pendaftaran. 

5. Jurusan/program studi Game
Jurusan game? Ada? Ada doong, hari ginii, teknologi kian melekat dengan para penggunanya, melicinkan para pembuat game untuk bereksplorasi terus. Kalau jurusan animasi mungkin sudah sering mendengar, tapi ini jurusan game. Mahasiswanya ga hanya diajarkan how to membuat game, namun juga teknologi yang mensupport sebuah game itu terjadi. Mulai dari story telling (penyutradaraan) dalam sebuah game, AI game (Artificial Intellegent).

Ada banyak loh perguruan tinggi yang membuka jurusan ini, sebut saja yang negeri ada poltek negeri media kreatif, politeknik elektronik negeri Surabaya, institute seni Yogyakarta (ISI), Kalbis institute. 

6. Jurusan/program studi teknologi pasca panen
Duuh, Indonesia butuh orang-orang keren di bidang ini niih. Sederhananya kalau dari judul prodi itu, kalau udah selesai panen, apa yang akan dilakukan bersama teknologi yang dimiliki? Kalau engutp dari laman resminya ITB di mana prodi ini berada, kompetensi teknis utama Teknologi Pascapanen diarahkan untuk memproses, memanipulasi dan memaksimalkan hasil panen dengan menggunakan prinsip rekayasa untuk mencapai efisiensi energy dan materi yang optimal serta mengaplikasikan berbagai teknologi yang tersedia. Keren kaan.

7. Prodi Teknik Perancangan Jalan dan Jembatan
Menarik ya. Ada juga ternyata prodi yang mengkhususkan merancang jalan dan jembatan. Saya tahu ini saat Ailsa akan mendaftar ke Politeknik Negeri. Diantara banyaknya jurusan teknik, saya tertarik buka keterangan prodi teknik perancangan jalan dan jembatan. Ada dua konsentrasi yang bisa dipilih yaitu konsentrasi pembangunan jalan tol dan konsentrasi jalan dan jembatan. Kunjungi laman resminya langsung di Politeknik Negeri Jakarta ya.

Selain 7 peminatan unik di atas? Ada lagi kah? Silahkan komentar di kolom komentar ya, kita berbagi informasi.

Komentar

  • Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Jejaring Sosial